Minggu, 20 Februari 2011

lahan pertamina sungai pakning,kab bengkalis mestinya di kembalikan ke negara

Puluhan hektar lahan PT Pertamina RU II Spk di Bukitbatu, Bengkalis dibiarkan terlantar. Sebaiknya, lahan tersebut dikembalikan ke negara.

Riauterkini-BENGKALIS- Lebih dari 30 tahun tidak dikelola, puluhan hektar tanah milik PT Pertamina RU II Spk yang terletak di kawasan strategis Desa Sungai Selari dan Desa Sejangat, warga Bukit Batu menilai sebaiknya diserahkan kepada negara. Dengan alasan keberadaan lahan yang strategis itu sangat berpotensi menunjang pembangunan daerah khususnya Kabupaten Bengkalis.

“Sudah puluhan tahun tanah itu seperti “terbuang”, kita tidak tahu apakah pihak perusahaan melakukan perpanjangan HGU terhadap tanah tersebut. Tapi yang jelas sampai sekarang tidak ada pemanfaatan sedikitpun oleh Pertamina,” ujar warga Pakning, Bukit Batu, Surya Effendi kepada wartawan Jum’at (18/2/11).

“Jadi agar tidak terjadi penyia-nyiaan terhadap lahan berpotensi, sebaiknya Pertamina segera mengembalikan tanah itu ke negara agar bisa dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat maupun pemerintah,” imbuh efendi yang juga Ketua Rumpun Melayu Nusantara Bukit Batu ini.

Demikian juga disampaikan tokoh Pemuda Sungai Pakning, Bayu Prima Adhesty, selama ini puluhan hektar tanah Pertamina yang terdapat di dua desa besar di Kecamatan Bukit Batu tersebut hanya ditumbuhi semak belukar, dan ada sebagian lagi yang ditumpangi warga setempat untuk berkebun.

“Sebenarnya kita berharap tanah itu bisa dimanfaatkan untuk menunjang pembangunan daerah, tapi mungkin Pertamina ada aturan-aturannya sendiri,” katanya.***(dik)



sumber:http://www.riauterkini.com

Artikel Terkait:

9 komentar:

moenas mengatakan...

pop upnya banyak bangetttt brow

Unknown mengatakan...

>bang moenas @ coba di cek kembali udah ganti template ni,,,! susah ngcek pop up ntuk blog sendiri soal nya computer ni bervirus jg,,,!
terim"s bang..

moenas mengatakan...

klo pop up biasanya dikarenakan oleh wedget brow, widget alexa tuh biasanya yg menimbulkan pop up, coba cek satu2 aje widgetnya bisa kok di cek dari pc anda sendiri xoxoxo...
ayo semangat kmu pasti bisa...

Yulia Rahmawati mengatakan...

wah,,,
postingan si mas ini berat2 banget temanya
hehehhehe
hebat :D

Unknown mengatakan...

bang moenas @ Trimakasih bg, iya ni di coba oprak-aprek lagi mudahan bisa..smangat 45 bg monas,,hehe!

Ladyulia @ ga" ah. biasa janya,cuma skedar info di kmpung ja..hehe..

Yulia Rahmawati mengatakan...

tadi saya baca koran, ada daerah juga namanya bukit batu
tapi di jawa timur :D

Unknown mengatakan...

LADYULIA @ iya..! maka tu harus ada Sungai pakning nya tau Bengkalis nya,,,!! biar ga" salah tanggap nantinya..hehehe...

free download ASME mengatakan...

dimana tuh gan sungai ??? asik ya gan

Unknown mengatakan...

free download ASME @....jauh ,,sebuah kecamatan di kabupaten bengkalis provinsi riau.!!